Keuntungan Membeli Bisnis Franchise

bisnis franchise

Ada begitu banyak cara yang dapat Anda lakukan untuk menambah kekayaan agar kehidupan di masa depan lebih terjamin, salah satunya adalah dengan memiliki bisnis sendiri. Namun, kebanyakan akan terkendala pada ide produk serta kurangnya pengalaman di dunia wirausaha.

Sebab itulah, banyak sekali orang merasa takut dan ragu untuk memulai usaha sendiri. Namun, ada solusi terbaik yang dapat Anda pilih, yakni membeli bisnis Franchise. Mengapa waralaba sangat disarankan? Karena jenis bisnis ini memiliki peluang yang cukup besar untuk sukses.

Keuntungan dari Bisnis Franchise

Bisnis franchise bisa dikatakan sebagai batu loncatan bagi Anda yang ingin memiliki usaha sendiri, namun bingung dalam menyusun atau membuat strategi bisnis. Lalu, apa sih keuntungan dari membeli waralaba? Silahkan simak beberapa poin-poin berikut :

  • Anda akan mendapatkan pelatihan

Dengan memutuskan bergabung di sistem franchise, Anda akan mempunyai hak mengikuti pelatihan juga keterampilan yang tentunya akan bermanfaat dalam meraih kesuksesan. Beberapa kegiatan yang didapat, seperti :

  • memasarkan usaha
  • mengoperasikan bisnis
  • beberapa teknik agar dapat meningkatkan omzet
  • Peluang keberhasilannya lebih besar

Berwirausaha memang memiliki resiko yang tinggi dan Anda bisa saja mengalami kerugian besar. Semua itu disebabkan oleh kurangnya pengalaman dalam melihat kondisi pasar serta tidak mengenali kompetitor.

Ketika Anda bergabung di dalam sistem franchise, maka akan mendapatkan dukungan secara operasional dari pemilik. Telah memiliki manajemen yang baik dan solid, brand sudah dikenal oleh banyak orang dan pemasaran juga mudah dilakukan.

Karena itulah yang membuat tingkat dari keberhasilan bisnis franchise lebih besar bila dibandingkan jika Anda membuka sendiri dan memulainya dari awal.

  • Adanya kendali atas mutu produk serta layanan

Ketika Anda memutuskan untuk membeli franchise, Anda harus mau mengikuti sistem dan peraturan yang telah ada dari pemilik utama. Salah satunya tentang mutu barang serta SOP yang berlaku.

Dengan menerapkan kualitas produk juga standar layanan yang sama, nantinya akan memudahkan Anda untuk menarik minat konsumen agar menggunakan layanan dan produk tersebut. Apabila berubah-ubah, tidak akan ada yang mau membeli lagi karena dianggap tidak konsisten.

  • Anda akan memiliki brand yang telah dikenal luas

Tidak hanya manajemennya yang telah tertata, bisnis franchise akan memberikan keuntungan kepada Anda karena pastinya brand tersebut telah dikenal oleh masyarakat luas. Tentunya hal tersebut akan menguntungkan, karena tidak perlu lagi memperkenalkan produk itu ke pasaran.

Hal ini tentu saja akan berbeda bila Anda memulai usaha dengan brand yang belum diketahui oleh masyarakat dan pastinya Anda harus berusaha semaksimal mungkin dalam memperkenalkan serta memasarkan produk tersebut.

  • Anda dapat memilih bisnis sesuai keinginan

Bisnis waralaba itu memiliki banyak pilihan, seperti makanan, minuman, bimbel dan masih banyak lainnya. Jadi, Anda dapat memilih usaha mana yang ingin dibeli sesuai dengan keinginan. Semisal Anda memiliki minat pada bidang kuliner, maka Anda bisa menjatuhkan pilihan franchise ke bidang tersebut.

  • Manajemen keuangan yang mudah

Karena bisnis waralaba memang telah memiliki banyak mitra, maka jelas manajemen keuangan yang dimiliki pasti sudah kokoh dan teratur. Selain itu sistem keuangan mereka juga pasti telah teruji, tentunya akan mempermudah Anda dalam menjalankan bisnis tersebut.

Kerugian dari Bisnis Franchise

Setelah tahu apa saja keuntungan dari bisnis franchise tentunya jenis usaha ini juga memiliki kelemahan, Anda wajib mengetahui hal ini agar dapat mencari solusinya.

  1. Dengan membeli bisnis franchise artinya Anda telah membuat perjanjian secara legal dengan pemilik. Anda terikat secara hukum dan finansial oleh franchisor.
  2. Kontrak yang Anda buat dengan pemilik, membuat Anda tidak dapat melakukan inovasi pada bisnis tersebut. Karena memang pada dasar usaha itu bukan milik Anda.
  3. Beberapa usaha waralaba akan mengikat orang yang membeli produknya dengan syarat tidak menambah atau melakukan kontrak pada brand lainnya.
  4. Jika ada pihak lain menjadi partner brand yang sama dengan Anda, lalu mereka melakukan sebuah kesalahan. Kemungkinan besar bisnis yang Anda jalani pun akan terkena dampaknya.
  5. Dengan membeli franchise dan melakukan kontrak, Anda wajib membagi laba yang didapatkan dengan pemilik waralaba.
  6. Bahan baku biasanya akan ditentukan oleh franchisor, yang artinya Anda tidak boleh mencari produsen atau supplier sendiri. Karena semua telah diatur dalam perjanjian, jadi Anda benar-benar tinggal menjalankan usahanya.

Bisnis franchise memang masih dipandang mudah dan menjadi batu loncatan bagi mereka yang ingin terjun ke dunia bisnis untuk pertama kalinya. Namun, usaha ini tidak menjadi jaminan kesuksesan dalam jangka panjang.

Jadi, ada baiknya bila sudah dapat mengumpulkan modal dari usaha franchise sebaiknya Anda mulai mencoba membuka bisnis sendiri. Karena pastinya Anda telah mengerti bagaimana cara menjalankan sebuah bisnis.